Minggu, 24 Maret 2013

Makanan Fermentasi Terlama

Assalamualaikum Wr.Wb kali ini saya akan menulis salah satu makan khas indonesia dengan cara Fermentasi Terlama. katanya nih makanan yang dibuat dengan cara Fermentasi sangat bagus untuk pencernaan kita loh. Salah satu makanan itu ialah TAUCO.

yaapp makanan khas kota Cianjur ini terbuat dari Biji Kedelai yang diFermentasi selama beberapa minggu hingga berubah warna menjadi cokelat kehitaman. tauco memiliki cita rasa yang khas.
Proses pembuatannya dengan merendam biji kedelai yang sebelumnya telah direbus, dihaluskan, dan diaduk dengan tepung terigu, kemudian direndam dalam air garam dan dijemur pada terik matahari selama beberapa minggu setelah tauco mengeluarkan aroma khas atau air rendaman berubah warna menjadi cokelat kemerahan menandakan bahwa Tauco telah matang dan siap digunakan. pada pertengahan prosesnya rendaman mengeluarkan bau yang menyengat seperti bau ikan busuk atau bau terasi. tauco disimpan selama Bertahun-Tahun Tauco tidak akan rusak asalkan tidak terkontaminasi oleh air mentah ataupun bahan organik lainnya.


Inilah salah satu makanan Fermentasidengan proses yang panjang.

Referensi :
Spotlitetrans7


Tidak ada komentar:

Posting Komentar