Dari semua orang banyak yang ingin bercita cita menjadi wirausaha,
ada yang siap modal dan perencanaan yang rumit, ada yang sekedar
gagasan aja. Namun, ada juga yang punya uang tapi bingung mau diapain,
dan harus mulai dari mana. Mayoritas usahawan sukses adalah karena
kelihaian dalam memulai dan memperluas usaha.
Berikut ini 9 Cara Berbisnis yang sering dipakai oleh para Wirausaha Sukses,
untuk berhasil atau tidaknya tergantung upaya dan do’a kita. jadikan
trik di bawah ini sebagai alternatif sebelum memulai usaha, dan
menjadikannya refrensi:
1.Upaya untuk memenuhi Kebutuhan Konsumen
Ini merupakan ide bisnis yang paling umum. Misalkan saja Jika
di sekitar rumah ada yang butuh jasa laundry, warnet, lauk matang,
rental computer, kursus, dll, bukalah usaha yang sesuai dengan kebutuhan
mereka. Dan sebagai kuncinya, penuhi kebutuhan konsumen, lalu berikan
produk dan layanan terbaik. Usaha berdasarkan kebutuhan adalah prinsip
semua jenis usaha.
2.Jual Keunikan Produk yang ditawarkan
Bila kita lumayan kreatif dan inovatif, pasti banyak hal yang bisa dikreasikan. Untuk menemukan ide peluang usaha
terbaru bisa dimulai dari penemuan produk baru, teknologi, system, dan
program baru. Atau bahkan menulis buku dengan ide-ide yang baru pun bisa
di perhitungkan. Penemuan baru apalagi khas dan unik, sangat berpeluang
menembus pasar.
3.Menduplikasi Usaha Lain
Sedangkan bagi yang kurang kreatif dan inovatif, jangan patah
semangat. Masih banyak ide usaha tersebar dimana-mana, bahkan mungkin
didepan mata kita. Kita cuma perlu membaca setiap peluang, mengukur
potensi, dan mengambil resiko. Misalnya, disekitar rumah kita karena
dekat dengan sekolah ada usaha makanan yang laris, apa salahnya menyaingi usaha tersebut, tinggal memberikan nilai dan pelayanan lebih dari usaha kita.
4.Memberi Fasilitas Tambahan
Seperti cara di atas namun diperlukan sedikit kreatifitas. Misalnya
jika ingin membuka usaha warung makan, berikan penawaran harga yang
kompetitif dan tempat yang nyaman untuk pembeli bercengkrama dengan
pembeli lain, sehingga pembeli betah berlama-lama belanja di warung
kita.
5.Jual Keterampilan
Cermati bakat setiap orang, karena itu pun bisa menjadi peluang
bisnis yang menguntungkan. Banyak orang berbakat bila di kembangkan dan
diberikan tempat bisa dijual mahal. Tempat seperti restoran, toko-toko,
salon, kursus, servis, mal, dan pasar adalah gudangnya orang berbakat.
Misalnya ambil saja 2-3 orang pemangkas rambut, sewakan tempat yang
bagus, alat yang lengkap, brand khusus, dan training tentang bagaimana
pelayanan yang baik. Maka usaha salon yang eksklusif sudah bisa
dimiliki.
6.Menjadi Agen
Sama dengan cara sebelumnya, misalnya membuka agen tenaga kerja, pembantu rumah tangga, pengisi acara hiburan, pernikahan, dll. ide bisnis
seperti ini diperlukan pengalaman dan jaringan relasi yang luas. Tapi
tak perlu khawatir, untuk hal ini kita bisa pekerjakan orang yang
berpengalaman dibidang tersebut.
7.Menjual Barang Second
Masih belum banyak orang yang tertarik dengan jenis usaha ini. Barang
second tertentu dengan nilai historis bisa mempunyai harga yang tinggi.
Untuk awal memulainya kita bisa dengan berburu barang-barang bermerk
asli yang sudah tidak terpakai lagi, dan menjualnya ditempat lain dengan
harga special.
8.Membuka Kantor
Misalnya untuk akuntan, dokter, pengacara, notaries, ataupun
konsultan. Dengan mengajak kolega dan teman seprofesi bisa diajak
patungan untuk membuka kantor sendiri. Juallah skill dan pengalaman.
Jika mempunyai reputasi bagus dan jaringan yang luas, janganlah takut
kekurangan klien.
9.Membeli Waralaba
Bila mempunyai modal yang lumayan besar, dan tidak mau bersusah payah memikirkan produk sendiri, bisa memilih bisnis franchise (waralaba). Namun butuh kejelian membaca waralaba mana yang prospeknya potensi pasarnya bagus.
Kini banyak pilihan waralaba, dengan modal besar atau sedang-sedang saja.
Referensi :
http://indobisnisblog.wordpress.com/2013/12/10/9-cara-berbisnis-wirausaha-sukses/comment-page-1/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar